Mahfud MD: Harkitnas Momentum Kobarkan Semangat Kebangkitan Nasional

- Senin, 22 Mei 2023 | 13:38 WIB
Mahfud Md, saat Upacara Peringatan ke-115 Harkitnas di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat. (Kemenkominfo)
Mahfud Md, saat Upacara Peringatan ke-115 Harkitnas di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat. (Kemenkominfo)
Indonesian Channel - Plt Menteri Komunikasi dan Informatika Mahfud MD mengatakan, peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) merupakan momentum untuk mempertahankan sekaligus mengobarkan semangat kebangkitan nasional. 
 
"Dengan tema Harkitnas ke-115 tahun 2023 yaitu; Semangat untuk Bangkit, kita juga ingin agar bara api semangat kebangkitan yang kita jaga saat ini dapat menjadi lentera penerang harapan sekaligus penunjuk jalan bagi perjuangan generasi penerus bangsa kelak,” kata Mahfud Md, saat Upacara Peringatan ke-115 Harkitnas di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023).
 
 
Mahfud MD mengutip pernyataan Soetomo yang mengatakan, Generasi yang mau berjuang untuk kemandirian bangsa adalah generasi yang mencintal generasi penerus dan mencintai tanah airnya.
 
“Dengan semangat yang sama pula, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional. Sembari merapatkan barisan perjuangan kita dengan menunjukkan kerja keras, kerja cerdas, juga kerja bersama demi kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan," ujar Mahfud MD.
 
 
Lebih lanjut Mahfud MD mengatakan, kesuksesan menyelenggarakan agenda internasional Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 dan Keketuaan Indonesia dalam Forum ASEAN 2022, menunjukkan kebangkitan nasional yang telah dilakukan pemerintah dan masyarakat.  
 
“Dunia telah menyaksikan kepiawaian Indonesia dalam memimpin forum yang beranggotakan 20 negara atau entitas regional dengan kekuatan ekonomi terbesar, yakni G20," ungkap Mahfud MD.
 
Mahfud MD menegaskan, keberhasilan Indonesia menyelenggarakan dua agenda internasional itu, membawa harum nama Indonesia dalam mendorong semangat untuk bangkit di tingkat dunia.
 
Menurut Mahfud MD, tingginya kepercayaan dunia kepada Indonesia menjadi momentum menyambut era pascapandemi Covid-19, sekaligus perjalanan menuju Indonesia Emas 2045.
 
Mahfud MD mengajak semua komponen bangsa memaknai dan memperingati Harkitnas tahun ini dengan selalu bersemangat untuk bangkit.
 
“Bagi kita semua. Berjuang, belajar, bertumbuh, dan terus melangkah maju dengan Semangat Untuk Bangkit,” tegasnya.***
 
 

Editor: Akram Marjuki

Tags

Terkini

X